Dinkes P2KB Tuban Sosialisasikan Anting, Aplikasi Tuban Tangani Stunting
- 25 April 2025 16:30
- Yolency
- Kegiatan Pemerintahan,
- 13
Tubankab – Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (Dinkes P2KB) Kabupaten Tuban menggelar sosialisasi Aplikasi Tuban Tangani Stunting (Anting). Sosialisasi tersebut dilaksanakan di dua tempat, yakni Kecamatan Jenu dan Semanding, pada Jumat (25/04).
Candra Dewi Kumalasari, S.Keb., Bdn., dan Rinanda Eko Yulianto, S.K.M., yang menjadi narasumber dalam kegiatan ini, menerangkan bahwa Anting merupakan salah satu inovasi dalam upaya pencegahan dan percepatan penurunan stunting di Kabupaten Tuban.
Sosialisasi Anting dilaksanakan di 20 kecamatan di wilayah Tuban, dengan masing-masing desa mengirimkan satu orang peserta yang berasal dari Tim Pendamping Keluarga (TPK). Pada kesempatan tersebut, para peserta diberikan pemahaman mengenai fungsi dan manfaat aplikasi, sekaligus panduan pengisiannya.
Candra dan Nanda, sapaan akrab keduanya, menuturkan bahwa aplikasi ini menawarkan berbagai fitur. Mulai dari pencatatan data calon pengantin, pasangan usia subur, ibu hamil, keluarga berisiko stunting, ibu pascapersalinan, status gizi balita, remaja anemia, dan beberapa aspek lain yang berkaitan dengan kesehatan.
Terkait pemantauan pertumbuhan anak, aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mencatat data tinggi badan dan berat badan anak secara berkala. Data tersebut kemudian diolah oleh sistem untuk menghasilkan grafik pertumbuhan yang mudah dipahami.
Dengan adanya fitur ini, diharapkan pengguna dapat lebih mudah mendeteksi jika terdapat gejala gangguan pertumbuhan pada anak, sehingga dapat segera melakukan konsultasi dengan tenaga kesehatan.
“Melalui Anting, hasil pendampingan pada keluarga berisiko stunting dapat dipantau. Sehingga, jika terdeteksi berisiko, dapat diberikan intervensi yang tepat agar tidak menimbulkan kasus stunting baru,” ungkap Candra.
Para kader kesehatan terlihat sangat antusias mengikuti dan mempraktikkan pengisian aplikasi tersebut. Mereka juga aktif bertanya agar ke depannya dapat menggunakan Anting secara maksimal. (yeni dh/yavid)