Foto : Rumput stadion TSC saat diperbaiki Pascakerusuhan. (chusnul)

Disbudporapar Identifikasi Semua Kerusakan TSC Pascakerusuhan Laga Persela vs Persijap, Apa Saja ?

Tubankab - Pascakerusuhan sepak bola Liga 2 Persela Lamongan vs Persijap Jepara di stadion Tuban Sport Center (TSC) Selasa (18/02) sore, Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olah Raga serta Pariwisata (Disbudporapar) Kabupaten Tuban melakukan identifikasi kerusakan.

Kadis Budporapar Tuban, M. Emawan Putra saat berada di TSC mengatakan, pihaknya sangat menyesalkan dan menyayangkan kejadian kerusuhan yang berakibat adanya kerusakan di beberapa fasilitas stadion TSC.

"Dari pagi kita sudah melakukan pembersihan dan mengidentifikasi kerusakan. Hasilnya, paling parah kerusakan kaca-kaca," ungkap Emawan, Rabu (19/02).

"Total kerusakan 70 hingga 75 persen kaca pecah, kusen, pagar pembatas tribun penonton dan rumput lapangan rusak sekitar 150 meter persegi," imbuhnya.

Kata dia, rumput yang rusak ini akan diganti dan dicarikan kualitas rumput yang sejenis, sebab kalau dirawat nunggu tumbuhnya lama.

"Taksiran kerugiannya sekitar Rp 200 juta hingga Rp 300 juta," terangnya.

Atas hal itu, Disbudporapar akan mengeklaim biaya kerusakan kepada panitia pelaksana dan manajemen Persela Lamongan.

"Pelaksanaan perbaikan ini, nantinya dari pihak sana semua dan mereka sudah komitmen tadi malam usai pertandingan," sambung Emawan.

Pihaknya berharap, perbaikan fasilitas rusak di TSC ini segera diperbaiki, sebab daftar sewa di TSC lumayan banyak.

"Seperti nanti malam ini sebenarnya juga ada yang sewa TSC untuk pertandingan sepak bola," imbuhnya.

Atas nama pengelola dan penanggungjawab TSC, ia berharap jika nantinya digunakan lagi pada laga Liga 3 atau Liga 2, manajemen tim agar mengedukasi para suporter untuk menjadi suporter yang baik.

"Ke depan kita berharap agar skrining dan filter keamanan terhadap suporter lebih diperketat sebelum masuk stadion, seperti miras, sajam dan flare atau sejenisnya," pungkasnya. (chusnul huda/hei)

comments powered by Disqus